RAPAT TERBATAS TERKAIT GEOTAGGING DAN FOTO RUMAH BAGI PENERIMA BLT BBM

RAPAT TERBATAS TERKAIT GEOTAGGING DAN FOTO RUMAH BAGI PENERIMA BLT BBM
KARANGSAMBUNG-bertempat diruang sekretariat kecamatan karangsambung dilaksanakan rapat terbatas terkait geotagging kelengkapan KPM penerima BLT BBM, Rabu, 12 Oktober 2022
Rapat dipimpin langsung oleh Kasi Kesos Kecamatan Karangsambung Bpk Budiman diikuti oleh Operator Kecamatan dan 14 Operator Desa
Dalam Keteranganya Bpk Budiman menyampaikan terkait kelengkapan yang harus di lengkapi oleh operator desa terkait KPM yang menerima bantuan BLT BBM yaitu foto rumah, untuk Kecamatan Karangsambung sendiri penerima bantuan BLT BBM yaitu sebanyak 1.555 KPM.
"Seluruh penerima bansos BLT BBM akan divalidasi dengan foto rumah dan Geotagging. Ini adalah langkah pembaruan validitas data Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang digulirkan Kemensos dan PT Pos Indonesia."ungkapnya