CAMAT KARANGSAMBUNG LEPAS KONTINGEN HARI OLAH RAGA NASIONAL (HAORNAS)
CAMAT KARANGSAMBUNG LEPAS KONTINGEN HARI OLAH RAGA NASIONAL (HAORNAS)
KARANGSAMBUNG - Bertempat di Aula Kecamatan Karangsambung, Camat Karangsambung Ibu Azida Nurul Hayya, S.STP., M.Si. melepas sebanyak 12 Atlet Voli Putra, Senin (12/9/2022) .
Pelepasan 12 kontingen ini dalam rangka keikutsertaan peserta dalam Rangka Hari Olahraga Nasional (HAORNAS), yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabuapten Kebumen, mulai dari tanggal 12 s.d 13 September 2022, yang akan di laksanakan di lapangan Bola Voli Setda Kabupaten Kebumen.
Camat Karangsambung dalam arahannya mengucapkan selamat bertanding, keluarkan segenap daya dan upaya, untuk terus berprestasi dan jangan pernah menyerah, tetap fokus dan terus berjuang. Siapkan mental, semangat dan fisik yang baik untuk mendapatkan hasil maksimal. Dan yang tak kalah pentingnya, senantiasa dekatkan diri kepada sang pencipta, Agar senantiasa diberikan kekuatan, kesehatan serta dilindungi dari segala macam bahaya, kendala serta hambatan. Beliau juga berpesan agar berlagalah dengan lebih gigih, semangat dan berani, mengingat salah satu kunci untuk meraih kemenangan adalah rasa percaya diri, Jaga Kekompakan serta senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam pertandingan.