Jalin Kerja sama IBIF Yayasan ITB dengan Pemdes Karangsambung
Jalin Kerja sama IBIF Yayasan ITB dengan Pemdes Karangsambung
Kebumen,bertempat di Pendopo Kebumian Komplek Pendopo Bupati dilaksanakan Penandatangan Perjanjian Kerjasama antara yayasan ITB dan Pemdes Desa Karangsambung, Kamis (30/6/2022), Acara di Hadiri oleh Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto, SH, Camat Karangsambung Azida Nurul Hayya, S.STP.,M.Si., Kades Karangsambung dan Perwakilan dari Yayasan ITB.
Hadir sebagai Narasumber perwakilan lembaga Yayasan ITB, dalam sosialisasinya diharapkan kerjasama ini dapat meningkatkan international business and invesment forum. Kegiatan yg mengapresiasi terhadap kinerja para pengusaha mikro, kecil dan menengah di Kabupaten Kebumen telah berlangsung di Tahun ke-8.
Kegiatan tersebut, dirangkai juga dengan beberapa penandatangan mou, diantaranya kerjasama terkait pengembangan wisata di kebumen dengan Borobudur serta kerjasama geopark Gunungsewu, serta kerjasama ITB dengan pemdes karangsambung dalam pengembangan sumber daya manusia dan sumber daya alam di desa karangsambung.
Pada kesempatan tersebut hadir Bupati Kebumen yg membuka secara resmi kegiatan IBIF sebagai ajang kreatifitas bagi para pengusaha di Kabupaten Kebumen.