SMP N I KARANGSAMBUNG GELAR UPACARA PEMBINAAN TATA KELOLA SEKOLAH
SMP N I KARANGSAMBUNG GELAR UPACARA PEMBINAAN TATA KELOLA SEKOLAH
KARANGSAMBUNG-Upacara bendera yang digelar dalam rangka pembinaan dan tata kelola sekolah dilaksanakan di halaman SMP N I Karangsambung, Senin,(11/12/2023)
Upacara diikuti oleh Camat Karangsambung Bpk Sampurno, S.Sos.MM, Kepala Sekolah beserta Guru dan Seluruh Siswa/Siswi Kelas1 s.d 3
Bertindak selaku Pembina Upacara Camat Karangsambung Bpk Sampurno, S.Sos.MM, dalam amanatnya menyampaikan bahwa kemajuan teknologi dan informasi saat ini berkembang sangat pesat, termasuk melalui media sosial dan media elektronik. Informasi tersebut ada kencenderungan memuat berita-berita yang tidak baik. untuk itu para siswa/siswi untuk bisa mengkaji dan membedakan berita yang baik dan tidak mudah terpengaruh pada hal-hal negatif.
Lebih lanjut beliau menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini, diharapkan para siswa selalu belajar dengan sungguh-sungguh, membina diri dengan nilai-nilai karakter yang baik agar kuat, sehingga tidak mudah goyah dengan berbagai informasi yang tidak jelas.
Tidak lupa Camat Karangsambung juga menyampaikan pesan dan motivasi kepada seluruh siswa melalui pantun, "Pergi ke pasar, janganlah kesasar, jika ingin pintar, tentulah harus rajin belajar"
Acara ditutup dengan pembaca Do'a
Kegiatan dilanjutkan dengan screening kesehatan jiwa dan pengecekan HB dari petugas pukesmas karangsambung, kepada seluruh siswa/siswi peserta didik usia 11 s.d 18 tahun