PROGRAM KERJA DHARMA WANITA TAHUN 2023 DILAKSANAKAN PEMERIKASAAN GIGI DAN MULUT BAGI SISWI TK DI 17 KECAMATAN
PROGRAM KERJA DHARMA WANITA TAHUN 2023 DILAKSANAKAN PEMERIKASAAN GIGI DAN MULUT BAGI SISWI TK DI 17 KECAMATAN
KARANGSAMBUNG-Dalam Rangka Program Kerja Dharma Wanita Kabupaten Kebumen Tahun 2023. Khususnya Bidang Sosial Budaya melaksanakan Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan Mulut, yang dilaksanakan di TK Pertiwi Desa Plumbon,Sabtu(23/9/2023)
Hadir secara langsung kegiatan tersebut Camat Karangsambung Sampurno, S.Sos.MM., Ketua Dharma Wanita Kecamatan Karangsambung Ny. Rila Sampurno, S.Pd. beserta anggota, Dokter Gigi dari Puskesmas Karangsambung, Guru dan Wali TK Pertiwi beserta siswa siswi TK
Ketua Dharma Wanita Kecamatan Karangsambung Ny. Rila Sampurno, S.Pd. menyampaikan bahwa Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan Mulut merupakan Program Kerja Dharma Wanita Kabupaten Kebumen Tahun 2023 yang dilaksanakan di 17 Kecamatan.
Lebih lanjut tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut adalah agar dapat mengontrol kesehatan gigi dan mulut pada anak didik
Dalam kesempatan ini perwakilan dokter dari puskesmas karangsambung berinteraksi dengan peserta didik dengan menanyakan seputar pentingnya kebersihan gigi dan mulut. Selanjutnya bersama-sama mempraktekkan cara menggosok gigi yang benar dan baik.