PENTAS WAYANG KULIT SEBAGAI PENUTUP RANGKAIAN MERTI DESA TLEPOK
PENTAS WAYANG KULIT SEBAGAI PENUTUP RANGKAIAN MERTI DESA TLEPOK
KARANGSAMBUNG-Pagelaran wayang kulit semalam suntuk menjadi agenda dalam rangka Merti Desa Tlepok Kecamatan Karangsambung. Ki Siswo Mudo Carito dari Clapar menjadi dalang dengan lakon "Petruk Dadi Dukun" dalam acara yang digelar di Aula Kantor Balai Desa Tlepok, Rabu malam (9/8/2023)
Hadir dalam kegiatan Camat Karangsambung Bpk Sampurno.S.Sos.MM, Staf Kecamatan, Danramil, Kapolsek, Kades Sekecamtan Karangsambung, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama.
Merti Desa merupakan tradisi yang dimaknai oleh masyarakat sebagai ungkapan syukur kepada Tuhan.
Acara dibuka dengan pementasan tari lawet emas, tari nusantara, dan tari pong pong oleh sanggar tari indang sari desa tlepok, dilanjutkan dengan santunan anak yatim dan manula.
Camat Karangsambung Bpk Sampurno.S.Sos.MM dalam sambutannya menyampaikan pentas wayang kulit pada malam ini saya haràpkan dapat juga menjadi ajang silaturahmi semua warga masyarakat di desa tlepok ini khususnya dan juga sebagai wahana untuk menjaga semangat persatuan dan kesatuan dikalangan warga, serta sebagai bukti nyata komitmen untuk melestarikan seni tradisi kita yg adi luhung.